
Kami melayani jasa pembuatan seal karet dengan ukuran dan bentuk custom sesuai keinginan konsumen. Produk ini berfungsi sebagai pencegah kebocoran cairan misalnya minyak atau pelumas. Digunakan pada berbagai produk misalnya hidrolik, mesin industri dan lain sebagainya. Bisa dibuat dengan beragam ukuran dan ketebalan dan aneka material yg disesuaikan spesifikasi dari konsumen. Berbagai produk seal yang bisa kami buat antara lain :
O-Ring, Oil Seal, Hydraulic Seal, Pneumatic, V-Packing, Mechanical Seal, Piston Seal, Rod Seal, Rotary Seal
Jika konsumen sudah memiliki contoh barang yg akan dibuat, maka bisa mengirimkan kepada kami melalui paket untuk dipelajari lebih lanjut baik dari ukuran, berat dan jenis materialnya agar bisa dikalkulasikan biaya pembuatannya. Selain dari sample produk, bisa juga dari drawing design baik 2D ataupun 3D yg biasanya diperoleh dari bagian engineering. Tim akan memberikan harga terbaik agar konsumen bisa melakukan penghematan biaya.
Mesin-mesin yang diimport dari luar negeri di dalamnya pasti terdapat seal, saat melakukan maintenance mesin tersebut dilakukan pembongkaran. Untuk mesin yang masih tergolong baru maka biasanya karetseal tidak mengalami masalah dan bisa dipakai kembali, tetapi jika sudah cukup berumur, yang biasanya putus saat dilepas atau sudah getas maka penggantian harus dilakukan. Kendalanya adalah terkadang tidak tersedia di pasaran untuk ukuran tersebut, maka bisa kami bantu untuk pembuatannya. Dengan memperhatikan berbagai aspek maka bisa dintetukan jenis material yang sesuai misalnya apakah perlu tahan panas ukuran tertentu atau beban mekanik yg diterimanya.
Dalam pembuatannya diperlukan molding yg dicetak khusus, sehingga pemesanan cara ini lebih cocok dilakukan dengan jumlah cukup banyak agar biaya cetakannya tercover. Kami juga telah memiliki beragam jenis ukuran seal sehingga akan kami carikan dulu ukuran yang paling sesuai, jika tersedia di kami maka tidak perlu melakukan pembuatan cetakan lagi, tinggal proses produksi saja sehingga bisa hemat di sisi konsumen, tetapi jika ukuran dan bentuknya berbeda sangat jauh maka perlu dibuat molding khusus yg tentu akan diperhitungkan dalam ongkos produksi.
